Banjarmasin – Keluarga besar UPPD Banjarmasin II mengucapkan selamat dan sukses kepada Muhammad Syarifuddin, M.Pd atas pelantikannya sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan. Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, pada hari Senin, 14 Juli 2025 di Banjarmasin.
Ucapan selamat ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi beliau selama ini dalam pemerintahan. UPPD Banjarmasin II berharap amanah baru ini dapat dijalankan dengan penuh integritas dan membawa kemajuan bagi Kalimantan Selatan.